Tanpa kita sadari, kabupaten cilacap telah berdiri sejak 160 tahun yang lalu dan selalu mengalami perkembangan hingga saat ini. pada peringatan hari jadi cilacap ke 160 ini, cilacap mengadakan kompetisi karnaval dan pagelaran seni akbar yang dilaksanakan di alun-alun kota cilacap pada 26/3/2016 yang dihadiri dan dimeriahkan oleh 24 kecamatan dan dihadiri oleh bintang tamu Zaskia gotik.
dari 24 kecamatan tersebut, kontingen kecamatan CIPARI mendapat nomer urut 3 yang menampilkan kesenian pencak silat PERSAUDARAAN SETIA HATI TERATE (PSHT).
kontingen cipari berangkat menuju lokasi sekitar jam 14:00 dan sampai di cilacap pukul 16:35. kedatangan kami disambut hangat oleh Bapak camat cipari. sambil menunggu waktu pentas, kami mengisi waktu dengan berbagi pengetahuan.
dari 24 kecamatan tersebut, kontingen kecamatan CIPARI mendapat nomer urut 3 yang menampilkan kesenian pencak silat PERSAUDARAAN SETIA HATI TERATE (PSHT).
sebagian peserta dari kontingen cipari
hari mulai gelap, cahaya mataharipun mulai redup, gemerlap cahaya lampu tembak mulai memancarkan sinarnya. kamipun mulai bersiap dan bergegas menuju lokasi.
satu-persatu peserta menunjukkan keseniannya. sorak meriah penonton menyambut langkah kami kepanggung utama. meski terdapat sedikit kesalahan pada waktu pembukaan kembangan, seluruh penonton tidak menyadarinya. bahkan Bpk Tato dan Zaskia pun terpelet dan sangat berantusias menyaksikan penampilan pencak kami. waktu terus berjalan dan hampir mendekati waktu habis. karena setiap kontingen hanya diberi waktu 5 menit.
pada pementasan yang kami lakukan, terdapat beberapa keunikan yang terjadi. diantaranya adalah ketika waktu sudah habis, neng Zaskia berbicara "ini bener cuma 3 menit". padahal dari panitia yang lain sudah menunjukkan tanda waktu sudah habis.
keunikan yang lainnya adalah ketika kami berbaris dan hendak turun dari panggung kehormatan, Bpk Tato Suarto Pamuji (bupati cilacap) turun dari kursi kehormatannya dan lari menuju barisan kami untuk meminta foto bersama kami.
barisan kami (cipari) mulai menjauh dari panggung utama dan berkarnaval mengelilingi jalan alun-alun kota cilacap. tidak hanya kami, suluruh saudara-saudara kami dari cilacap kota ikut memeriahkan jalannya karnaval. dengan seni dan pertunjukkan beladiri kami, warga ditepi jalan terkagum-kagum dan menontonnya dengan rasa penasaran yang besar. alhamdulillah kami dapat membuat warga kota cilacap setempat merasa senang dan terhibur.
setelah karnaval selesai, kami berhenti didepan alfamart untuk beristirahat dan sedikit mengabadikan momen-momen yang indah tersebut.
hari semakin malam dan kami menuju kemobil untuk pulang kerumah. di daerah jeruk-legi kami diturunkun untuk mengisi perut kami. sambil menunggu kami pun kembali mengabadikan suasana.
hingga kami akhirnya pulang ke kecamatan tercinta. dan hingga saat ini masih menunggu dan sangat berharap pengumuman kejuaraan karnaval tersebut.
2 komentar
Click here for komentarJosht. Sayang waktu itu aku pas meriyang, gak bisa ikut.
ReplyDaerah jeruk legi ada latihan gk lur?
ReplyConversionConversion EmoticonEmoticon